Garuda Wisnu Kencana Cultural Park dan Fakta Menarik yang Meliputinya!
Garuda Wisnu Kencana atau yang kerap disingkat GWK merupakan salah satu tujuan wisata di Indonesia yang menawarkan pesonanya tersendiri. Taman budaya GWK yang terletak di Pulau Bali ini memiliki patung maskot yang tingginya mencapai 121 meter.
Siapapun yang pergi ke Bali belum lengkap jika belum berkunjung ke destinasi yang satu ini. Pasalnya jelas bahwa tempat ini menjadi opsi yang menguntungkan untuk berliburan lengkap. Bukan hanya mendapatkan pengalaman tapi tempat dengan penuh atraksi yang menarik.
Oleh karena itulah berkunjung kesini memberikan banyak sekali pengalaman yang baru dan menarik. Sekarang ini mari kita bahas lebih lengkapnya berikut ini.

Garuda Wisnu Kencana, Destinasi Wisata Budaya
Taman wisata budaya yang berada di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung ini memiliki lokasi yang luas sekali. Ikon utamanya berupa patung Dewa Wisnu yang menunggang Burung Garuda. Bahkan dari jauh sekalipun patung tersebut sudah terlihat tinggi menjulang.
Tidak hanya itu saja, tempat ini memiliki banyak sekali bangunan yang bisa disewa dan kita gunakan baik untuk acara besar atau kecil. Pada bagian dinding sekitarnya juga berisikan relief pahatan kisah wayang.
Oleh karena itu kami sarankan kalian untuk berkunjung langsung ke destinasi ini sekarang juga untuk melihat betapa megahnya patung tersebut. Patung berukuran besar tersebut bermaterialkan dari batuan hitam dan baru beberapa tahun lalu diresmikan setelah disatukan antara Dewa Wisnu dan Burung Garuda tersebut.
Fakta Menarik Seputar Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana
Beberapa hal ini perlu kalian ketahui untuk bahan referensi dan mempertimbangkan apakah akan berkunjung atau tidak. Dengan demikian, silahkan simak beberapa fakta menarik tentang destinasi wisata satu ini khusus untuk Anda tentu saja.
Proses Berdirinya
Pertama adalah proses berdirinya patung yang terletak didalamnya ini memakan waktu mencapai 28 tahun lamanya. Disamping dari ukuran yang sangat besar tersebut, pembangunya semapat harus berhenti karena Indonesia mengalami krisis moneter dan mengharuskan mogok. Hingga akhirnya pada tahun 2018 patung tersebut bersatu sempurna.
Butuh proses lama dan memerlukan pekerja yang tidak sedikit. Hal ini juga sebanding dengan pengeluaran membangunnya tentu saja. Banyak yang perlu dipertimbangkan untuk meneruskan pembangunan dari GWK ini.
Makna Patung
Sebagai tempat yang memiliki ciri khas dengan menyertakan sosok mitologi dari umat Hindu. Ternyata terdapat arti mendalam dari pentung ini. Seperti yang kita tahu bahwa gabungan dari Dewa Wisnu dan Burung Garuda secara sekilas memiliki filosofi mendalam.
Namun ternyata artinya adalah sosok pelindung alam semesta dari Dewa Wisnu tersebut. Sedangkan untuk burung yang ia tunggangi tersebut dimaknakan sebagai sosok yang mengabdi dengan setia bahkan tanpa pamrih. Pada bagian mahkotanya dan kencana tembaga berwarna emas menambah megah patung raksasa ini.
Selain itu Garuda juga identik dengan lambang Negara kita. Sehingga cukup kental dengan makna baik dan harapan bagi semua.
Berhasil Menjadi Patung Tertinggi di Dunia
Garuda Wisnu Kencana ini akhirnya berhasil mencetak rekor sebagai patung tertinggi di dunia. Dengan ukuran mencapai 121 meter dan lebar mencapai 64 meter. Bisa dibayangkan bahwa patung tersebut sangat besar dan gagah menjulang di Bali.
Sebagai patung tertinggi di dunia tidak heran jika biaya untuk pembangunannya tersebut mencapai 450 miliar jika ditotalkan. Tidak heran jika tiket masuk ke GWK ini cukup mahal namun tetap sebanding.
Garuda Wisnu Kencana ini perlu kalian kunjungi mumpung masih di Bali. Jangan sampai lewatkan kesempatan untuk berkunjung ke destinasi wisata Bali yang terkenal sampai ke mancanegara ini. Tidak hanya berwisata tapi juga belajar sejarah tentu saja.
Komentar
Posting Komentar